fbs60 | Wednesday, 03 April 2024 | 10:08 WIB  


BEM FKIP Menggelar Acara Berbagi Takjil di Universitas Wijaya Kusuma Surabaya

Surabaya, 02 April 2024 - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) menggelar acara berbagi takjil di kampus pada tanggal 02 April 2024. Acara ini dihadiri oleh seluruh anggota BEM FKIP dan berlangsung mulai pukul 16.30 hingga 17.00.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya BEM FKIP untuk mempererat kekeluargaan dan meningkatkan rasa persaudaraan di antara anggotanya. Selama acara, para anggota BEM FKIP berkumpul untuk berbagi takjil. Suasana kebersamaan dan kehangatan tercipta saat mereka saling berbagi cerita dan pengalaman di tengah-tengah bulan suci Ramadan.

Selain itu, kegiatan ini juga memiliki tujuan yang lebih luas, yaitu untuk meningkatkan toleransi dan kerukunan antar sesama dalam masyarakat. Dengan berbagi dan berbuka bersama, BEM FKIP berharap dapat memberikan contoh positif kepada masyarakat sekitar tentang pentingnya saling menghargai dan mendukung satu sama lain. BEM FKIP juga memiliki harapan kedepannya agar kegiatan berbagi dapat menjadi tradisi yang tetap dilakukan setiap tahunnya. (wdp)